Alamat Kantor

Gedung Gading Marina LT.5 No.501

Jl. Raya Boulevard Barat No.1

Kelapa Gading - Jakarta Utara

Kontak

Office : (021) - 45844726

Rizal : +6289690146652

Jam Buka :

Senin - Jum'at : 08:00 - 17:00

Sabtu : 08:00 - 14:00

Subscribe for New Post Notifications


10 tempat wisata favorit di bali


Gambar dari disparda.baliprov.go.id
10 tempat wisata favorit di bali - Jika kamu ingin berkunjung ke Bali atau ingin berlibur, pilihan kamu adalah tepat, ya karena Bali memiliki banyak tempat-tempat wisata yang sangat populer dan indah. Tapi kamu juga perlu tau tempat wisata yang wajib kamu kunjungi jika kamu pergi ke bali.

Di bali mayoritas populer itu wisata pantai, ada beberapa pantai disana seperti pantai kuta dan pantai sanur, Tidak hanya itu, Karena masih ada banyak lagi wisata pantai di bali yang bisa kamu kunjungi.

Dan Karena Keindahan alamnya yang sangat populer sehingga bali banyak sekali menarik perhatian wisatawan asing untuk berkunjung ke bali.

Selain pantai di bali juga ada banyak kawasan wisata lain seperti ubud, Danau Beratan Bedugul, Garuda Wisnu Kencana dan masih ada lagi yang lainnya.

Ok langsung aja, berikut adalah 10 Tempat Wisata Favorit Di Bali Yang Populer :

1. Pantai Kuta


Gambar dari anekatempatwisata.com
Pantai Kuta adalah sebuah tempat pariwisata yang terletak kecamatan Kuta, sebelah selatan Kota Denpasar, Bali, Indonesia. Daerah ini merupakan sebuah tujuan wisata turis mancanegara dan telah menjadi objek wisata andalan Pulau Bali sejak awal tahun 1970-an. Pantai Kuta sering pula disebut sebagai pantai matahari terbenam (sunset beach) sebagai lawan dari pantai Sanur. Selain itu, Lapangan Udara I Gusti Ngurah Rai terletak tidak jauh dari Kuta. (Sumber : Wikipedia)

2. Danau Beratan Bedugul


Gambar dari wisatabaliutara.com
Danau Bratan adalah sebuah danau yang terletak di kawasan Bedugul, Desa Candikuning, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan, Bali. Danau yang terletak paling timur di antara dua danau lainnya yaitu Danau Tamblingan dan Danau Buyan, yang merupakan gugusan danau kembar di dalam sebuah kaldera besar, Danau Bratan terbilang cukup istimewa.

Berada di jalur jalan provinsi yang menghubungkan Denpasar-Singaraja serta letaknya yang dekat dengan Kebun Raya Eka Karya menjadikan tempat ini menjadi salah satu andalan wisata pulau Bali. Disamping mudah dijangkau Danau Bratan juga menyediakan beragam pesona dan akomodasi yang memadai.
(Sumber : Wikipedia)

3. Tanjung Benoa


Gambar dari wisatadibali.com
Tanjung Benoa merupakan tempat wisata di Bali yang terkenal akan pantainya. Tempat ini juga merupakan surganya wahana air seperti banana boat, scuba diving, parasailing, rolling donut, seawalker, flying fish, snorkeling dll. Selain itu, terdapat pelayaran menuju Pulau Penyu tempat hidup dan penangkaran seekor kura-kura, ular, jalak bali, dan sebagainya. Sehingga tidak salah kalau Tanjung Benoa dikenal sebagai pusat wisata bahari di Bali. (Sumber : Wikipedia)

4. Ubud


Gambar dari bali-indonesia.com
Ubud adalah sebuah tempat peristirahatan di daerah kabupaten Gianyar, pulau Bali, Indonesia.

Ubud terutama terkenal di antara para wisatawan mancanegara karena lokasi ini terletak di antara sawah dan hutan yang terletak di antara jurang-jurang gunung yang membuat alam sangat indah. Selain itu Ubud dikenal karena seni dan budaya yang berkembang sangat pesat dan maju. Denyut nadi kehidupan masyarakat Ubud tidak bisa dilepaskan dari kesenian. Di sini banyak pula terdapat galeri-galeri seni, serta arena pertunjukan musik dan tari yang digelar setiap malam secara bergantian di segala penjuru desa. (Sumber : Wikipedia)

5. Pantai Dreamland


Gambar dari water-sport-bali.com
Pantai Dreamland adalah sebuah tempat pariwisata yang terletak di sebelah selatan Bali di daerah bernama Pecatu. Pantai Dreamland dikelilingi oleh tebing-tebing yang menjulang tinggi, dan dikelilingi batu karang yang lumayan besar di sekitar pantai. Lokasi pantai ini berada dalam kompleks Bali Pecatu Graha (Kuta Golf Link Resort) yaitu sekitar 30 menit dari pantai Kuta.

Pantai Dreamland sendiri hampir mirip dengan pantai Kuta. Pasir putih dan celah karang yang terjal menjadi pemandangan yang begitu memikat mata untuk dipandang. Lokasi berpasir putih bersih di pantai sempit tepat di bawah dinding karang curam cocok untuk menikmati matahari tenggelam atau sekadar menyaksikan atraksi para peselancar. Ombaknya yang tinggi dan besar banyak diminati oleh para penggemar olahraga selancar air (surfing), bahkan Dreamland sudah dijadikan semacam surfing spot baru untuk kawasan Bali. (Sumber : Wikipedia)

6. Garuda Wisnu Kencana


Gambar dari balifantastic.com
Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (bahasa Inggris: Garuda Wisnu Kencana Cultural Park), disingkat GWK, adalah sebuah taman wisata di bagian selatan pulau Bali. Taman wisata ini terletak di tanjung Nusa Dua, Kabupaten Badung, kira-kira 40 kilometer di sebelah selatan Denpasar, ibu kota provinsi Bali. Di areal taman budaya ini, direncanakan akan didirikan sebuah landmark atau maskot Bali, yakni patung berukuran raksasa Dewa Wisnu yang sedang menunggangi tunggangannya, Garuda, setinggi 120 meter. (Sumber : Wikipedia)

7. Danau Batur Kintamani


Gambar dari pegipegi.com
Potensi wisata kawasan ini adalah pemandangan kawasan pegunungan yang sangat unik dan menakjubkan. Setelah kira-kira 2 jam perjalanan dari Kota Denpasar, kita akan sampai di kawasan ini, tepatnya di tempat yang disebut Penelokan, yang sesuai dengan namanya dalam bahasa Bali yang berarti tempat untuk melihat-lihat merupakan lokasi yang paling strategis untuk menikmati pemandangan alam di kawasan wisata ini. Penelokan terletak di Kedisan, salah satu desa di Kec. Kintamani.

Dari Penelokan kita bisa menyaksikan pemandangan menakjubkan. kombinasi antara Gunung Batur beserta hamparan bebatuan hitam dengan Danau Batur yang berbentuk bulan sabit berwarna biru di sebuah kaldera yang oleh wisatawan-wisatawan dikatakan sebagai kaldera terindah di dunia. Penelokan sudah mempunyai infrastruktur yang cukup memadai sebagai tempat wisata, antara lain penginapan maupun restoran.

Dari Penelokan kita mempunyai dua alternatif untuk melanjutkan perjalanan di Kintamani. pertama kita bisa melanjutkan ke arah utara menuju Desa Batur. Di desa ini kita bisa berkunjung ke salah satu pura kahyangan jagat di Bali yang bernama Pura Batur. pura ini pada awalnya terletak di sebelah barat daya Gunung batur yang kemudian dipindahkan bersamaan dengan pindahnya warga desa ke bagian atas.

Alternatif kedua kita bisa turun ke pusat Desa Kedisan untuk selanjutnya menyeberang melintasi danau ke sebuah desa tua yang bernama Terunyan. Di Desa Terunyan kita bisa melihat peradaban Bali kuno yang disebut Bali Aga. di desa ini orang-orang yang sudah meninggal tidak dikubur tetapi diletakan begitu saja di bawah sebuah pohon. Mayat-mayat ini tidak mengeluarkan bau sama sekali. (Sumber : Wikipedia)

8. Nusa Dua


Gambar dari bali-indonesia.com

Nusa Dua merupakan sebuah enklave berisi resor besar internasional berbintang 5 di tenggara Bali. Terletak 40 kilometer dari Denpasar, ibukota provinsi Bali (Sumber : Wikipedia)

9. Sangeh


Gambar dari rentalmobilbali.net
Sangeh adalah sebuah tempat pariwisata di pulau Bali yang terletak di Desa Sangeh,Kecamatan Abiansemal,Kabupaten Badung, Bali. (Sumber : Wikipedia)

Sangeh terkenal karena ini merupakan sebuah desa di mana monyet-monyet (beruk) berkeliaran dengan bebas dan di keramatkan oleh penduduk setempat di sebuah hutan. Di tengah hutan ada pula sebuah pura yang bernama Pura Bukit Sari.Pura ini dibangun oleh Kerajaan Mengwi dan sekarang diserahkan ke penduduk setempat. Monyet di sini memiliki raja dan konon memiliki tiga wilayah kerajaan. (Sumber : Wikipedia)

10. Tampak Siring


Gambar dari dikutabali.com
Tampak Siring sebenarnya merupakan sebuah nama desa yang ada di kabupaten Gianyar.

Tampak Siring juga sering dikenal dengan nama sebutan Tirta Empul. Nama itu di ambil dari sebuah nama pura yang ada di desa Tampak Siring, pura tersebutlah yang menjadi sebuah daya tarik untuk para wisatawan asing ataupun lokal. (Sumber : Wikipedia)

0 on: " 10 tempat wisata favorit di bali"

About | Destinations | Contact Us
Charisya Tour And Travel Merupakan Sebuah Perusahaan Dari PT. Cahaya Karimah Rasya Yang bergerak sebagai sebuah perusahaan penyelenggara Ibadah Umroh dan Haji. Perusahaan Kami Juga Melayani Pemesanan Tiket Pesawat Domestik, Tiket Kereta Api, Tour Domestik serta Tour International.